Pages

Minggu, 30 Oktober 2011

LARANGAN DLM PEMBERIAN OBAT


Pedoman ini dapat anda gunakan untuk meningkatkan keamanan dalam pemberian obat kepada pasien oleh perawat atau bidan.
Yang TIDAK BOLEH dalam pemberian obat
1.      Jangan sampai konsentrasi terpecah sewaktu mempersiapkan obat
2.      Jangan memberikan obat yang dipersiapkan oleh orang lain
3.      Jangan mengeluarkan obat dari tempat obat dengan label yang sulit dibaca atau yang labelnya sebagaian terlepas atau hilang
4.      Jangan memindahkan obat dari satu tempat ketempat yang lain
5.      Jangan mengeluarkan obat ketangan anda
6.      Jangan memberikan obat yang tanggalnya sdh ED
7.      Jangan menduga-duga mengenai obat dan dosis obat, tanyakan jika ragu-ragu
8.      Jangan memakai obat yang telah mengendap, atau berubah warna
9.      Jangan tinggalkan obat-obat yang telah dipersiapkan
10.  Jangan berikan suatu obat kepada pasien jika ia memiliki alergi terhadap obat tersebut
11.  Jangan memanggil nama pasien sebagai satu-satunya cara untuk mengidentifikasi
12.  Jangan berikan obat pada pasien, jika pasien menyatakan bahwa obat tersebut berlainan dengan apa yang telah ia terima sebelumnya
13.  Jangan menutup kembali jarum

0 komentar:

Posting Komentar